Rabu, 10 Agustus 2022

Sendi


Pada pelajaran sebelumnya, Kamu sudah mempelajari fungsi tulang dan susunannya. Maka dalam pertemuan hari ini, Kamu akan saya ajak mempelajari kelanjutannya, yaitu “Sendi”. 

Kamu sudah mengetahui bahwa tulang anggota gerak atas (tangan) berhubungan dengan gelang bahu, tulang anggota gerak bawah (kaki) berhubungan dengan gelang panggul. Demikian pula hubungan antar tulang belakang. Nah, jadi rangka tubuh manusia itu, tersusun dari tulang-tulang yang mempunyai hubungan antar tulang. Hubungan antar tulang disebut sendi. Ada tiga macam, yaitu sendi:
1. Hubungan antar tulang yang tidak dapat digerakkan disebut sendi mati atau sinartrosis, misalnya pada hubungan antar tulang tengkorak, hubungan tulang-tulang pembentuk gelang panggul ;
2. Hubungan antar tulang yang dapat digerakkan tapi terbatas, disebut sendi kaku atau sendi kejur atau amfi
artrosis, misalnya pada hubungan antar ruas-ruas tulang belakang, hubungan antar tulang rusuk dengan tulang dada
3. Hubungan antar tulang yang dapat digerakkan dengan leluasa disebut sendi gerak atau diartrosis.

Ada beberapa macamkah sendi gerak itu ? Ada lima macam sendi gerak yang harus Kamu ketahui, yaitu sendi peluru, sendi engsel, sendi putar, sendi pelana, dan sendi geser. 

1. Sendi Peluru
Sendi peluru merupakan sendi gerak yang dapat digerakkan kesegala arah. 


Gambar 1 Sendi peluru antara gelang panggul dan tulang paha. 

Perhatikanlah gambar 1 Sendi peluru antara gelang panggul dan tulang paha, mangkok sendi dan bongkol sendinya. Bongkol sendi merupakan pangkal dari tulang paha yang dilapisi oleh tulang rawan, sedangkan mangkuk sendi dibentuk oleh gelang panggul.


Gambar 2 Komponen penyusun sendi diartrosis

Bongkol sendi tidak akan lepas dari mangkuk sendi, karena diikat oleh jaringan pengikat yaitu ikat sendi atau ligamen. Disamping itu, didalam mangkuk sendi terdapat cairan sendi yang berfungsi sebagai pelumas, sehingga jika digerakkan tidak berbunyi. Cairan sendi ini disebut minyak sinovial.

2. Sendi Engsel
Sendi engsel yaitu, hubungan dua buah tulang, dimana tulang yang satu dapat digerakkan ke satu arah saja. Sendi ini mirip dengan pintu rumah kita yang diberi engsel yang membuka ke satu arah saja. Sendi engsel ini terdapat pada lutut dan siku. 



Gambar 3 Sendi Engsel 

Cobalah Kamu gerakkan lutut dan sikumu. Siku dan lututmu hanya dapat digerakkan ke satu arah saja.

3. Sendi Putar 
Sendiputar yaitu, hubungan dua buah tulang, dimana tulang yang satu bergerak memutar pada tulang lainnya (perhatikan gambar). 


Gambar 4 Sendi Putar 

Sendi putar ini terdapat pada hubungan antara tulang atlas dengan tulang pemutar. Coba Kamu gerakkan kepalamu memutar dari kiri ke kanan, kemudian dari kanan ke kiri.

4. Sendi Pelana 
Sendi pelana merupakan hubungan dua buah tulang, dan permukaan kedua tulang yang digerakkan berbentuk seperti pelana kuda. Sendi ini dapat kita temui pada sendi antara tulang telapak tangan. Bentuk dan letaknya seperti pada gambar berikut.



Gambar 5 Sendi Pelana

5. Sendi Geser
Sendi geser menghubungkan antara dua tulang yang memiliki permukaan yang datar. Prinsip kerja sendi ini adalah satu bagian tulang bergerak menggeser di atas tulang lain. Perhatikan gambar di bawah ini.

Gambar 6 Sendi Geser
Sendi geser juga memungkinkan tulang bergerak ke depan dan ke belakang contoh sendi geser berada pada tulang-tulang pergelangan tangan dan pergelangan kaki dan di antara tulang belakang. 

Apakah Kamu memahami uraian diatas? Kalau belum Coba diulangi mempelajari kembali mulai dari awal.

Rangkuman
Hubungan antar tulang ada tiga macam yaitu :
1. Hubungan antar tulang yang tidak dapat digerakkan disebut sendi mati, misalnya hubungan pada tulang-tulang tengkorak ; hubungan antara gelang panggul.
2. Hubungan antar tulang yang dapat digerakkan tetapi terbatas, disebut sendi kaku, misalnya pada hubungan ruas-ruas tulang punggung.
3. Hubungan antar tulang yang dapat digerakkan dengan leluasa, yaitu sendi gerak.
Sendi gerak ada beberapa macam, diantaranya :
a. Sendi engsel, terdapat pada lutut dan sikut.
b. Sendi putar, terletak pada hubungan tulang atlas dengan tulang pemutar.
c. Sendi pelana, terdapat pada hubungan antara tulang telapak tangan, ruas tulang jari tangan.
d. Sendi peluru, terdapat pada hubungan antara gelang bahu dengan tulang lengan atas dan gelang panggul dengan tulang paha.